SMA atau SMK pastinya dari keduanya mempunyai kelebihan masing - masing. Tidak ada yang lebih baik. Semua sama baiknya. Hanya saja dari jauh - jauh sebelum kita menentukan masuk SMA atau SMK kita harus tahu tujuan kita setelah lulus dari SMA/SMK. Kalau memang ingin melanjutkan kuliah di perguruan tinggi, apalagi perguruan tinggi ternama seperti UGM, UI, ITB, dll menurut saya untuk memudahkan kita masuk ke PT tersebut sebaiknya pilih saja SMA. Sebenarnya juga tidak ada masalah jika kita memilih SMK lalu setelah lulus ingin melanjutkan kuliah di PTN ternama yang sudah disebutkan tadi. Akan tetapi, kita harus bener - bener kerja keras untuk persiapan ujian masuknya. Karena saingannya juga anak - anak SMA yang notabene mereka kuat di teori sedangkan SMK kuat di praktiknya.
Kalau kamu pilih SMK, setelah lulus nanti kamu sudah mempunyai skill yang pastinya sudah mampu untuk diterapkan di lapangan kerja. Karena proses pembelajaran di SMK kebanyakan praktik dan di situ skill kita diasah.
Menurut saya antara SMA dan SMK ?
SMA
- Kuat pada teori
- Akan lebih baik jika setelah lulus nantinya melanjutkan ke perguruan tinggi.
-
SMK
- Kuat pada praktik
- Setelah lulus bisa langsung bekerja, akan tetapi tidak menutup kemungkinan juga untuk melanjutkan kuliah di perguruan tinggi
- Mental siswa akan dibentuk sehingga saat di lapangan kerja nantinya tidak kaget
- Belajar berwirausaha
- Belajar teori seperti Matematika, IPA, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, dll serta kejuruan yang banyak praktiknya. Pandai - pandailah membagi waktu
- Siapakan mental untuk bekerja di luar kota atau Jawa
0 comments:
Post a Comment