Sunday 31 May 2015

Cara Setting Wifi Hotspot Windows 8

Standard
Assalamu'alaikum !
Jawab yang keras dong yaa :D
Disela - sela persiapan SBMPTN ini, aku sempat - sempatin deh nge-post artikel. Sebenernya dari kemarin juga nggak punya ide apa - apa . Cumaaaa..... tadi berhubung paketan yang di Oppo itu habis, terus yang di modem masih ada paketan, akhirnya kepikiran buat hotspot pake wifi laptop. Karena itu, aku jadi ada ide buat posting artikel :D . Di postingan ini aku pakai Windows 8 untuk OS nya, untuk konfigurasi SSID sama password aku pakai CMD / Command Prompt.

Cara Setting Wifi Hotspot Windows 8
1. Jalankan Command Prompt. Run as administrator lho ya.

2. Setting hosted network. Ketikkan netsh wlan set hostednetwork mode=allow ssid="namassid" key="password" . Lalu enter.
Password : isikan 8 karakter

3. Sekarang kita jalankan hosted network. Ketikkan "netsh wlan start hostednetwork"


4. Buka Network Connections pada Control Panel -> Network and Internet. Klik kanan pada modem, lalu klik properties

5. Buka Tab Sharing . Pada Home networking connection pilih koneksi Microsoft Hosted Network Virtual yang tadi telah kita buat. Pilih Local Area Connection*12 .

6. Koneksi internet dari modem telah dishare.
7. Pada Oppo telah terdeteksi wifi dengan nama wifione yang tadi telah dibuat.


8. Masukkan password

9. HP telah tersambung ke wifi. Sekarang , kita bisa akses internet sepuasnya.
NB : Selama persediaan kuota masih ada hehehe

Wassalamu'alaikum.... :)



0 comments:

Post a Comment